Tutorial Blog, Tips Blogging, SEO, Belajar Syntax HTML, PHP, CSS, dan Aktifitas Coding Lainnya

Membuat Daftar dengan Ordered List

Apa itu Ordered List?



Ordered list adalah salah satu bentuk html list, yaitu cara atau metode mengurutkan daftar dalam bahasa HTML dengan menggunakan urutan sesuai angka, abjad, atau angka romawi.

Ordered List diawali dengan tag <ol>. Sedangkan item yang akan dimasukkan dalam daftar masing-masing menggunakan tag <li>.

Type attribute pada ordered list bisa dengan memanfaatkan type="1" (sesuai urutan nomor), type="A" (sesuai abjad dengan huruf besar), type="a" (sesuai abjad dengan huruf kecil), type="I" (sesuai angka romawi dengan huruf besar), dan type="i" (sesuai angka romawi dengan huruf kecil). Untuk lebih jelasnya silahkan perhatikan contoh di bawah ini.

Contoh Membuat Daftar dengan Ordered List



<!DOCTYPE html>
<html>
<body>

<h2>
Ordered List dengan Angka</h2>
<ol type="1">
<li>Kopi</li>
<li>Teh</li>
<li>Susu</li>
</ol>

</body>
</html>

Hasilnya akan terlihat seperti ini :

Ordered List dengan Angka

  1. Kopi
  2. Teh
  3. Susu

Keterangan :

- Pada kata type="1" bisa diganti dengan type attribute sesuai selera.

Cukup simpel bukan? Sekian postingan tentang Membuat Daftar dengan Ordered List. Jangan lupa untuk tetap mengikuti perkembangan postingan Sinahu Coding yang lain. Karena selanjutnya Sinahu Coding akan melanjutkan dengan bentuk html list yang lain.



0 Komentar untuk "Membuat Daftar dengan Ordered List"

Back To Top